Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
SD NEGERI PANUNGGANGAN 4 CIBODAS
Tahun Ajaran 2020/2021
Atas Dasar Himbauan Pemerintah Kota & Pusat, demi mengantisipasi Keramaian di Area Sekolah, pada saat PPDB SD Tahun Pelajaran 2020/2021 dimulai, pihak sekolah membuat Formulir Pendaftaran PPDB Online, dengan harapan orangtua calon peserta didik dapat mendaftarkan anak nya melalui perangkat android yang dimilikinya, dan lebih efisien lagi dapat dilakukan dirumah, dengan cara mengklik link yang sudah tersedia dibawah ini :
https://forms.gle/WAqJcEx5HWx8GfS27
Orang tua calon peserta didik tinggal mengisi Identitas Calon Peserta Didik & Data Orang tua/Wali sesuai Kepemilikan Data yang dimiliki & Data Pendukung lainnya, seperti Akte Kelahiran/Surat Kenal Lahir, Kartu Keluarga, KTP Orang Tua dll sesuai isian yang tersedia di formulir isian online tersebut.
Info Selanjutnya untuk Hasil Penerimaan Pendaftaran Peserta Didik Baru akan kami konfirmasi via telepon yang sudah didaftarkan orangtua/wali melalui Formulir Isian Online tersebut.
Untuk Fotocopy berkas pendaftaran Orang tua Calon Peserta Didik tidak perlu khawatir, karena berkas dapat dibawa pada saat Awal Tahun Pelajaran Baru dimulai, itupun sampai Pemerintah mengumumkan Kondisi Kondusif di Indonesia di masa Pendemi Covid-19 yang melanda hampir seluruh dunia, semoga musibah ini cepat berlalu, Aamiin yaa robbal alamin 🙏
Untuk Info lebih lanjut, silahkan hubungi kami : 089639370231 (Orie Khaerullah)
Untuk Info lebih lanjut, silahkan hubungi kami : 089639370231 (Orie Khaerullah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar